Penilaian Kehumasan, Ahmad : Kehumasan Penting Dalam Publikasi Kegiatan Bawaslu
|
Tim Penilai Kehumasan yang dipimpin oleh Koodinator Divisi Penyelesaian Sengketa Ahmad Abdullah, Kepala Sekretariat Nikson Entengo bersama Staf Pengawasan dan Humas Bawaslu Provinsi Gorontalo serta pihak eksternal Idris Kunte dari Komisi Informasi Daerah Provinsi Gorontalo melakukan penilaian kehumasan Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo di Bawaslu Kabupaten Bone Bolango, Kabupaten Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo Utara berlangsung selama dua hari dari tanggal 16 s.d 17 November 2021.
Dalam arahannya Ahmad menyampaikan bahwa substansi penilaian kehumasan sebenarnya bukan lomba, karena kalau lomba dipastikan ada menang dan kalah tapi ini menjadi tuntutan lembaga bahwa Kehumasan itu adalah hal utama dalam publikasi kegiatan Bawaslu.
Ahmad menambahkan penilaian kehumasan selain untuk mencari yang terbaik juga mengetahui permasalahan dan hambatan dalam pengelolaan kehumasan di Bawaslu Kabupaten/Kota Se-Provinsi untuk diperbaiki bersama agar kehumasan kita di Bawaslu lebih baik lagi, untuk itu penilaian ini berdasarkan pedoman yang telah disusun terkait dengan pengelolaan kehumasan itu sendiri.
“Kriteria penilaian akan dilakukan oleh Tim pada hari ini dengan mengecek secara langsung estetika tampilan website, media sosial, konten desain, publikasi pemberitaan, sarana dan prasarana kehumasan seperti perlengkapan kehumasan dan podcast†Jelas Ahmad.
Ahmad berharap kepada Bawaslu Kabupaten/Kota agar dapat memperbaiki apa yang menjadi kekurangan setelah dilakukan penilaian oleh tim penilai dari Bawaslu Provinsi Gorontalo bersama pihak Eksternal. tutup Ahmad.