Ketua Bawaslu Lantik Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo Periode 2022 - 2027
|
Jakarta, Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi Gorontalo - Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja melantik dan mengambil sumpah jabatan anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Se-Indonesia sebanyak 25 Provinsi dengan masa jabatan tahun 2022 - 2027. Acara pelantikan ini berlangsung di Hotel Grand Mercure Harmoni, Jakarta, pada hari Rabu 21 September 2022 dan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Khusus untuk anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo yang dilantik dan diambil sumpah terdapat 3 (tiga) anggota masing-masing John Hendri Purba, Lismawy Ibrahim dan Amin Abdullah.
Adapun Pengambilan dan pelantikan ini dilakukan dengan berakhirnya masa jabatan 3 (tiga) orang anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo periode 2017 - 2022 masing-masing Jaharudin Umar, Rauf Ali dan Rahmad Mohi.
Hadir dalam acara pelantikan tersebut antara lain para anggota Bawaslu RI, anggota KPU RI Mohamad Afifudin, para Kepala Daerah di 25 Provinsi, serta para Kepala Sekretariat Provinsi Se-Indonesia.