Kasek Nikson Ikuti Rapat Pembahasan Kebutuhan Anggaran Bagi Satker
|
Gorontalo, Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo Nikson Entengo bersama Kabag Administrasi, Korsub Perencanaan, Keuangan dan BMN serta Kasek Bawaslu Kabupaten Gorontalo dan staf perencana mengikuti Rapat Pembahasan Kebutuhan Anggaran Satker Bawaslu Kabupaten/Kota Tahun Anggaran 2022 secara virtual yang diselenggarakan oleh Bawaslu RI. Senin, 25 April 2022.
Rapat tersebut berkaitan dengan review anggaran pada salah satu satker yakni Bawaslu Kabupaten Gorontalo. Jelas Nikson
"Kami berharap kepada jajaran Bawaslu Kabupaten Gorontalo sebagai persiapan satker agar melakukan perhitungan secara cermat dan melihat kebutuhan berdasarkan program prioritas serta terus berkoordinasi dengan perencanaan terkait pembahasan kebutuhan anggaran satker tahun 2022.
Sementara itu, Kasek Bawaslu Kabupaten Gorontalo Rahmawati Suleman mengharapkan agar pelaksanaan program untuk satker Bawaslu Kabupaten Gorontalo terutama dalam anggaran dapat diselesaikan sesuai mekanisme yang ada.

