Lompat ke isi utama

Berita

Kasek Nikson Ikuti Rakornas Melalui Video Conference

Kasek Nikson Ikuti Rakornas Melalui Video Conference

Gorontalo, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo - Kepala Sekretariat Nikson Entengo mengikuti Rapat Koordinasi Kegiatan Strategis Bawaslu dalam Mendukung Pengawasan Tahapan Penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024 pada Tahun Anggaran 2023 melalui video conference pada Kamis, (05/01/2023).

Rapat tersebut diikuti oleh langsung oleh Anggota Bawaslu RI Herwin Malonda, Plt. Sekjend Labayoni, Deputi Administrasi, Inspektur Utama, Kepala Biro, Kapusdatin, Kasek dan Korsek Bawaslu Provinsi dan Kabupaten/Kota Se-Indonesia serta seluruh Staf PPNPNS Provinsi dan Kabupaten/Kota Se-Indonesia.

Usai mengikuti rapat tersebut kepada Humas Bawaslu Provinsi Gorontalo Nikson menjelaskan bahwa rapat tersebut dalam rangka pembahasan kegiatan strategis Badan Pengawas Pemilihan Umum, Provinsi dan Kabupaten/Kota dalam mendukung pengawasan tahapan penyelenggaraan pemilu tahun 2024.

Nikson meminta kepada seluruh jajaran Sekretariat Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten/Kota Se-Provinsi Gorontalo untuk terus menjaga integritas dan profesionalisme dalam melaksanakan tugas dan fungsi pada kelembagaan Bawaslu terhadap amanah tugas yang menjadi tanggungjawabnya masing-masing pungkasnya

Penulis dan Foto : Armin Nur
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle