John Minta Panwaslu Kecamatan Mengedepankan Upaya Pencegahan
|
Pohuwato, Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi Gorontalo - Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Data Informasi John Hendri Purba Buka secara Resmi Kegiatan Rapat Koordinasi Penanganan Pelanggaran pada Tahapan Verifikasi Faktual Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dalam menghadapi Pemilihan Serentak Tahun 2024. Marin Beach Resort. 14/02/2023
Pada kesempatannya John Hendri Purba mengungkapkan bahwa Panwaslu dalam melaksanakan pengawasan dapat mengembangkan pengawasan berbasis data, terutama untuk mengawasi pemutakhiran data pemilih yang saat ini sedang dilaksanakan KPU melalui pantarlih.
"Agar panwaslu kecamatan memiliki data, maka panwaslu kecamatan dapat mengoptimalkan keberadaan Pengawas Kelurahan dan Desa, Agar pengawasan berbasis data optimal, untuk tahap awal fokus terhadap data kematian. Data kematian menjadi penting disebabkan selama ini masih sering ditemukan data pemilih yang sudah meninggal tetapi masih ada di data penduduk dan terbawa juga didata pemilih", ujarnya.
Diakhir arahannya John menegaskan bahwa terkait dengan fungsi pengawasan, Panwaslu kecamatan mengedepankan upaya pencegahan. Salah satu bentuk pencegahan dapat dilakukan melalui mekanisme saran perbaikan sebagaimana ditetapkan didalam pasal 15 Perbawaslu No. 5 tahun 2022 tentang Pengawasan Penyelenggaraan Pemilu. Tutupnya.