Lompat ke isi utama

Berita

Idris Usuli : Anggota Bawaslu RI beri Apresiasi

Idris Usuli : Anggota Bawaslu RI beri Apresiasi
Tim Penilai Kehumasan Bawaslu Provinsi Gorontalo yang dipimpin oleh Koordinator Divisi Hukum, Humas dan Data informasi melakukan penilaian dihari pertama terhadap humas Bawaslu Kota Gorontalo dan Humas Bawaslu Kabupaten Boalemo, Selasa (16/11/2021). Idris sebagai Ketua Tim Penilai menyampaikan bahwa penilaian humas Bawaslu Kabupaten/kota se-Provinsi Gorontalo bertujuan sebagai alat ukur dari Bawaslu Provinsi Gorontalo untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan dari humas Bawaslu Kabupaten/Kota masing-masing. Sehingga apa yang menjadi kekurangan dimasing-masing Humas Bawaslu Kabupaten/Kota akan diberikan catatan penting untuk diperbaiki Idris mengungkapkan di ruang rapat Kantor Bawaslu Kabupaten Boalemo sebagai tempat kedua dihari pertama yang dilakukan penilaian menyampaikan bahwa kegiatan ini telah dikoordinasikan dengan anggota Bawaslu RI Kordiv Hukum, humas dan Datin Fritz Edward Siregar, bapak Fritz sangat mengapresiasi dan berharap agar penilaian ini dapat memaksimalkan kerja-kerja kehumasan. “Bawaslu Provinsi Gorontalo berharap dengan melibatkan pihak eksternal ini merupakan sebagai bentuk independensi dan objekstivitas dalam melakukan penilaian “tegas Idris
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle