Idris Usuli Ajak Peserta Sosialisasi Ikut Memperkuat Proses Pengawasan Pemilu
|
Pentingnya sosisalisasi Pengawasan partisipatif masyarakat dalam rangka memberikan edukasi kepada masyarakat dan keikutsertakan serta perlibatan masyarakat dalam melakukan pengawasan pemilu maupun pemilihan. Ungkap Idris Usuli saat menjadi narasumber di Hotel Grand Q pada Kamis, (18/11/2021)
Dengan keterlibatan seluruh warga negara untuk ikut aktif dalam proses pengawasan pemilu bukan berarti Pengawas Pemilu dianggap tidak mampu untuk melaksanakan tugas, wewenang, dan kewajibannya tapi semata-mata dalam rangka untuk terus memperkuat dan maksimalisasi proses pengawasan pemilu. Terang Idris dalam acara Sosialisasi Pengawasan Partisipatif
Idris mengajak kepada peserta yang hadir untuk berpartisipasi dalam melakukan pengawasan partisipatif. “kami mengharapkan peserta yang hadir ini juga ikut mendorong masyarakat lainya untuk melakukan pengawasan dalam pemilu dan pemilihan 2024 mendatangâ€, Jelas Idris

