Idris Berharap Lokasi TPS Ditempat yang Strategis
|
Gorontalo, Bertempat dikantor KPU Provinsi Gorontalo pada Kamis, 02 Maret 2023 ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo Idris Usuli menyampaikan bahwa terkait dengan pengawasan pemutakhiran daftar pemilih, kami sudah melaksanakan tahapan pengawasan, khususnya pengawasan di wilayah terpencil untuk memastikan hak pilih warga negara terdistribusi dengan baik.
Terkait dengan data pemilih ini akan kami sandingkan antara data yang di Bawaslu dengan data yang di KPU. Dan insya allah akan kita tindak lanjuti bersama KPU dan Capil serta Balai Nikah (KUA) Terkait pemilih di bawah umur yang sudah menikah. Katanya saat manjadi narasumber pada rapat koordinasi terkait TPS lokasi khusus.
Lanjutnya, dengan TPS khusus salah satu aspek utamanya harus bisa di akomodir di dalam satu tempat sehingga bisa efektif dan efisiensi. Ia berharap KPU Provinsi Gorontalo dapat bersama-sama dengan Bawaslu dalam hal pelaksanaan tahapan pemutakhiran data Pemilih di wilayah perbatasan sehingga kita bisa sama-sama mengetahui potensi kerawanan yang ada di perbatasan. Imbuhnya.
Penulis : Chairul Gobel
foto/editor: Armin Nur