Hadiri Diskusi Kelompok Terpumpun, Ini Penjelasan Amin Abdullah
|
Semarang, Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi Gorontalo - Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo Amin Abdullah menghadiri Diskusi Kelompok Terpumpun Identifikasi Risiko Tahapan Pencalonan Anggota DPR, DPRD PROVINSI DAN DPRD Kabupaten/Kota yang diselenggarakan oleh Bawaslu RI di Semarang tanggal 30 hingga 31 Maret 2023.
selain itu, kegiatan diskusi kelompok terpumpun identifikasi risiko tahapan pencalonan anggota DPR, DPRD PROVINSI DAN DPRD Kabupaten/Kota ini bertujuan dalam rangka proses mitigasi tidak dalam rangka mengomentari proses YR
Koordinator Divisi SDMO dan Diklat itu menjelaskan bahwa Proposional Terbuka atau proposional tertutup membaca arah putusan MK merupakan yudisialisasi politik dimana kebijakan yang sebenarnya merupakan putusan politik tapi ada ruang untuk dibahas di proses yudisial maka konsep ini diserahkan ke proses yudisial sebab proses politik tdk ada titik temu. fenomena ini yang masih berkembang sekarang.
Pada Pemilihan proposional terbuka kelebihan yaitu memilih langsung calon, sehingga ada mekanisme pemberian reward dan punishment kepada calon mendorong calon bersaing (kerja keras) dalam memobilisasi dukungan massa. Tambah Amin
Lanjutnya bahwa terbangunnya kedekatan hubungan antara pemilih dengan wakil rakyat. kekurangannya Partai seperti event organizer, menguatnya fenomena personal vote dan candidate-ID .
Dirinya berharap, pemilu serentak tahun 2024 tersebut dapat berproses secara baik. Sehingga harapan bangsa dan negara terwujud sesuai dengan undang-undang dasar.
