Fritz Apresiasi Laporan Akhir Bawaslu Provinsi Gorontalo
|
Jakarta, Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo Kordiv Hukum, Humas, Data dan Informasi Idris Usuli menyerahkan langsung Laporan Akhir Divisi Hukum, Humas, dan Data Informasi ke Bawaslu RI pada hari Senin, 31 Januari 2022. Penyerahan diterima langsung oleh Anggota Bawaslu RI Fritz Edward Siregar di Ruang Kerjanya Kantor Bawaslu RI.
Fritz Edward Siregar mengapresiasi Bawaslu Provinsi Gorontalo atas kinerja dan kerja keras selama ini serta mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan pengawas pemilu yang ada di Daerah baik Bawaslu Provinsi maupun Bawaslu Kabupaten/Kota Se-Provinsi Gorontalo.
Fritz memandang, pekerjaan pengawasan tentu akan semakin sulit jika tidak adanya partisipasi dari mayarakat Gorontalo. Olehnya Fritz meminta agar Bawaslu Provinsi maupun Bawaslu Kabupaten/Kota khususnya di Gorontalo harus mampu beradaptasi dengan perubahan-perubahan yang terjadi termasuk perubahan mekanisme.
Sementara itu, mantan Anggota KPU Bone Bolango Idris Usuli mengucapkan terima kasih kepada Fritz Edward Siregar dan kepada Pimpinan Bawaslu RI yang telah memberikan bimbingan selama ini sehingga Laporan Akhir Divisi Hukum, Humas, Data dan Informasi dapat diselesaikan dengan baik.
Idris berharap, dengan selesainya laporan akhir divisi hukum, humas,data dan informasi bukan hanya menjadi laporan pertanggungjawaban untuk Lembaga melainkan menjadi laporan pertanggungjawaban bagi masyarakat Gorontalo atas kinerja Bawaslu Provinsi Gorontalo selama ini khususnya untuk Divisi Hukum,Humas, Data dan Informasi.

