Lompat ke isi utama

Berita

Fadjri Arsyad Hadiri Penyusunan Standar Kerjasama Bawaslu dengan National Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste

Fadjri Arsyad Hadiri Penyusunan Standar Kerjasama Bawaslu dengan National Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste
Jakarta – Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo, Moh. Fadjri Arsyad, turut menghadiri Kegiatan Penyusunan Standar Tata Laksana Pelaksanaan Kerjasama antara Bawaslu dan National Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste. Acara yang digelar oleh Bawaslu Republik Indonesia di Vertu Harmoni, Jakarta, pada Rabu, (18/9/2024), bertujuan untuk memperkuat kerjasama dalam pengawasan dan pelaksanaan pemilu maupun Pemilihan Kegiatan ini tidak hanya membahas model pengawasan pemilu yang dilakukan oleh Bawaslu, tetapi juga mendiskusikan tugas dan fungsi yang dijalankan oleh National Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste dalam proses pemilu di negaranya. Kegiatan ini juga dalam rangka Kunjungan kerja National Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste ke Bawaslu DKI Jakarta dan menjadi momen penting dalam berbagi pengetahuan dan pengalaman mengenai dinamika kepemiluan di kedua negara. [caption id="attachment_9854" align="aligncenter" width="1600"] Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo, Moh. Fadjri Arsyad, turut menghadiri Kegiatan Penyusunan Standar Tata Laksana Pelaksanaan Kerjasama antara Bawaslu dan National Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste di Vertu Harmoni, Jakarta, Rabu, (18/9/2024),[/caption] "Dalam diskusi ini, Bawaslu danNational Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste berbagi pengalaman mengenai dinamika dan tantangan kepemiluan serta memperkuat kerjasama kelembagaan antara Bawaslu dan National Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste," ujar Fadjri Arsyad. Pertemuan ini dihadiri oleh ketua dan anggota KNational Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste serta seluruh perwakilan Bawaslu dari provinsi se-Indonesia. Selain itu, kegiatan ini juga diisi dengan uji coba Aplikasi Pengawasan SIWASLIH. Sistem ini diharapkan dapat membantu meningkatkan transparansi dan akurasi dalam pengawasan pemilu, terutama dengan adanya teknologi informasi yang semakin berkembang. Menanggapi pentingnya kegiatan ini, Moh. Fadjri Arsyad menyatakan, "Kerjasama ini adalah langkah strategis yang tidak hanya memperkuat pengawasan pemilu dan Pemilihan di tingkat nasional, tetapi juga membuka ruang bagi kami untuk belajar dari praktik terbaik di negara lain. Kehadiran National Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste memberikan wawasan baru tentang bagaimana pengawasan dan pelaksanaan pemilu bisa dikelola secara lebih efisien dan efektif." [caption id="attachment_9855" align="aligncenter" width="1284"] Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo, Moh. Fadjri Arsyad, turut menghadiri Kegiatan Penyusunan Standar Tata Laksana Pelaksanaan Kerjasama antara Bawaslu dan National Commision for Election Republik Demokratik Timor-Leste di Vertu Harmoni, Jakarta, Rabu, (18/9/2024),[/caption] Acara ini menunjukkan komitmen Bawaslu dalam memperkuat sistem pengawasan pemilu tidak hanya di Indonesia, tetapi juga dalam kerangka kerjasama internasional.
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle