Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Provinsi Gorontalo Persiapkan Bimtek Saksi Pasangan Calon Pilkada 2024

Bawaslu Provinsi Gorontalo Persiapkan Bimtek Saksi Pasangan Calon Pilkada 2024
Gorontalo – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo tengah mempersiapkan pelaksanaan Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi saksi pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Hal ini disampaikan dalam rapat persiapan yang diadakan di Kantor Bawaslu Provinsi Gorontalo pada Jumat (11/10/2024). Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo, Amin Abdullah, dan dihadiri oleh Kordiv SDM, Kepala/Koordinator Sekretariat dan staf SDM Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo. “Agenda rapat ini membahas hal-hal teknis terkait pelaksanaan Bimtek saksi pasangan calon, termasuk pembagian tugas dan persiapan sarana-prasarana,” jelas Amin Abdullah. [caption id="attachment_10112" align="aligncenter" width="2560"] Bawaslu Provinsi Gorontalo gelar rapat persiapan pelaksanaan Bimtek bagi saksi pasangan calon Kepala Daerah dalam Pemilihan 2024, di Kantor Bawaslu Provinsi Gorontalo pada Jumat (11/10/2024).[/caption] Pelaksanaan Bimtek ini dianggap krusial untuk memastikan bahwa saksi dari masing-masing pasangan calon dapat menjalankan tugas pengawasan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan baik dan sesuai aturan yang berlaku. Bimtek diharapkan mampu meningkatkan kapasitas dan pemahaman saksi terkait proses pemilihan yang jujur dan adil. Selain itu, dalam rapat tersebut juga dibahas peran penting saksi dalam menjaga integritas hasil pemilihan di tingkat lapangan. “Saksi merupakan elemen kunci dalam pengawasan pelaksanaan Pilkada. Mereka harus dibekali dengan pengetahuan yang tepat agar tidak terjadi penyimpangan dalam proses pemungutan suara,” tambah Amin. Dengan persiapan yang matang, Bawaslu Provinsi Gorontalo optimistis pelaksanaan Bimtek saksi dapat berjalan lancar, sehingga proses pemilihan umum di daerah tersebut dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan sesuai dengan prinsip demokrasi.
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle