Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Provinsi Gorontalo Hadiri Peluncuran Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak Tahun 2024

Bawaslu Provinsi Gorontalo Hadiri Peluncuran Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak Tahun 2024

Kota Gorontalo, Bertempat di Hotel Grand Q Kota Gorontalo 14 Februari 2022 Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo J. Umar dan Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo Idris Usuli menghadiri Peluncuran Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak Tahun 2024.

Hadir pada kegiatan tersebut Wakil Gubernur Gorontalo Ketua dan Anggota KPU Provinsi Gorontalo, Pimpinan Partai Politik serta LSM.

J. Umar Selaku Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo mengapresiasi dan menyambut baik dengan adanya Peluncuran Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak Tahun 2024. Dan hal tersebut menjadi penting bagi penyelenggara baik KPU dan Bawaslu untuk sama-sama mensosialisasikan kepada masyarakat terhadap pelaksanaan hari pemungutan suara 14 Februari 2024 mendatang.

Sementara itu, Idris Usuli selaku Kordiv Hukum, Humas, Data dan Informasi menambahkan bahwa dengan ditetapkannya hari pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024 menjadi tanggung jawab KPU, Bawaslu serta masyarakat dalam rangka mewujudkan pemilu yang demokratis.

Idris mengajak kepada seluruh masyarakat khususnya masyarakat Gorontalo untuk terus mengawal bersama-sama dengan Bawaslu dan KPU dalam menyukseskan Pemilu Serentak 2024 mendatang.

Sebagai informasi, dalam peluncuran Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak Tahun 2024 dilakukan secara daring dan diikuti oleh KPU Provinsi maupun KPU Kabupaten/Kota Se- Indonesia.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle