Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Gorontalo Hadiri Rakor Implementasi RB/ZI di Jakarta

Bawaslu Gorontalo Hadiri Rakor Implementasi RB/ZI di Jakarta

Gorontalo, Badan Pengawas Pemilihan Umum – Untuk mewujudkan pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) serta peningkatan nilai Reformasi Birokrasi di Lingkungan Bawaslu Tahun 2022, perlu adanya implementasi Reformasi Birokrasi dan Pembangunan Zona Integritas.

Berdasarkan hal diatas, Bawaslu RI menggelar Rapat Koordinasi Implementasi Reformasi Birokrasi dan Pembangunan Zona Integritas Bawaslu Tahun 2022, Kamis (9/6/2022).

Kegiatan yang berlangsung di Millennium Hotel Sirih Jakarta ini dibuka secara langsung oleh anggota Bawaslu RI Totok Hariyono, SH dan dihadiri oleh Koordinator Divisi SDM, Kepala Sekretariat dan Staf Operator RB/ZI Bawaslu Provinsi se-Indonesia.

Untuk Bawaslu Provinsi Gorontalo masing-masing dihadiri oleh anggota Idris Usuli, S.Pd, M.AP, Kepala Sekretariat Nikson Entengo, S.IP, M.Si serta 1 orang staf Operator RB/ZI.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle