Tutup Kegiatan SKPP Menengah, Rahmad: Kader SKPP Siap Memperluas Jejaring Komunitas Mengawal Pemilu dan Pemilihan
|
Kegiatan pelaksanaan Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif (SKPP) Tingkat Menengah Provinsi Gorontalo di Hotel Grand Q Kota Gorontalo resmi ditutup, Selasa (19/10/2021).
Pimpinan Bawaslu Provinsi Gorontalo selaku Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Rahmad Mohi, S.Sos, M.Si menutup kegiatan secara resmi. Hadir dalam penutupan tersebut pimpinan Bawaslu Provinsi Gorontalo, para Pejabat Struktural dan Staf di Lingkungan Sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo serta Ketua dan Anggota bersama Staf Bawaslu kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo. Peserta SKPP Tingkat Menengah yang telah mengikuti pelatihan selama lima hari merupakan Angkatan II dengan perwakilan dari enam Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo yang berjumlah 30 peserta. Setelah pelaksanaan SKPP Tingkat Menengah ini, diharapkan kepada Kader SKPP Siap Memperluas Jejaring Komunitas Mengawal Pemilu dan Pemilihan. Nantinya akan dipilih peserta terbaik yang akan melanjutkan ke SKPP Tingkat Nasional dengan menunggu jadwal yang akan disampaikan oleh Bawaslu RI. Dalam sambutannya, Rahmad menyampaikan tujuan SKPP ini adalah untuk melahirkan orang pengawasan yang hebat sehingga dapat berpartisipasi dan menjadi pelopor untuk masyarakat dalam menciptakan demokrasi pemilu yang jujur, adil dan berintegritas. Mantan Anggota KPU Bone Bolango berharap alumni SKPP Tingkat Menengah Provinsi Gorontalo setelah kembali ke masyarakat dan organisasi masing-masing dapat menerapkan ilmu pengawasan pada Pemilihan dan Pemilu yang akan datang. “Terima kasih kepada seluruh Narasumber, Fasilitator, Panitia, Peserta, dan seluruh jajaran Bawaslu se-Provinsi Gorontalo yang telah berpartisipasi untuk mensukseskan dan mengikuti kegiatan SKPP Tingkat Menengah Provinsi Gorontalo sehingga dapat berjalan lancar sesuai dengan yang diharapkanâ€, tutup Rahmad.