SKPP Daring Bawaslu Gorontalo memasuki tahap Diskusi.
|
Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif (SKPP) Daring Bawaslu Gorontalo kini memasuki tahap diskusi. Hal ini menjadi pembahasan dalam rapat persiapan kelanjutan SKPP bersama Pimpinan Bawaslu Provinsi Gorontalo dan pejabat stuktural dilingkungan sekretariat pada Jumat (29/05/2020).
Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo Jaharudin Umar bersama Kordiv Pengawasan Rahmad Katon Mohi, Kordiv Penyelesaian Sengketa Ahmad Abdullah dan Kordiv Hukum, Humas dan Datin Idris Usuli mengatakan bahwa tahap kedua dalam SKPP daring ini diharapkan mampu membuat peserta dapat berdiskusi secara aktif bersama tim pakar dan narasumber yang terdiri dari pimpinan Bawaslu Provinsi dan Kabupaten/Kota.
Selain hal tersebut Pokja SKPP daring yang juga hadir mempersiapkan waktu diskusi sebanyak 3 kali yang akan dilaksanakan mulai dari tanggal 1 hingga 15 Juni 2020. Hal tersebut sesuai dengan arahan dari penanggung jawab SKPP Daring Kordiv Pengawasan Rahmad Katon Mohi.
Rapat pembahasan pelaksanaan teknis tersebut juga dihadiri oleh para Pimpinan Bawaslu Kabupaten/kota yang menyatakan kesiapannya dalam hal menghadiri dan memberikan informasi pada peserta yang ada di wilayah masing-masing.
#Salamawas.