Perkuat Pengawasan, Moh Fadjri Arsyad Hadiri Rakor Evaluasi Data Pemilih
|
Gorontalo – Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo, Moh Fadjri Arsyad bersama Kepala Bagian Pengawasan Pemilu dan Humas, Ferdy Rus Modanggu dan juga staf Pengawasan menghadiri Rapat Koordinasi Evaluasi Pengawasan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2025 melalui Zoom Meeting. Kegiatan yang digelar Bawaslu RI ini berlangsung di Hotel Hilton Bandung mulai 7 hingga 9 September 2025.
Rakor tersebut dibuka langsung oleh Deputi Bidang Dukungan Teknis Bawaslu RI, La Bayoni. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya pencegahan, pengawasan langsung melalui uji petik, serta pengawasan partisipatif. “Pendekatan ini diharapkan dapat memastikan akurasi dan integritas data pemilih berkelanjutan,†ujarnya.
Moh Fadjri Arsyad menegaskan bahwa keterlibatan Bawaslu Provinsi Gorontalo dalam kegiatan ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat peran pengawasan di daerah. “Evaluasi ini menjadi sarana penting untuk melihat sejauh mana efektivitas kerja-kerja pengawasan sekaligus memastikan tindak lanjut dari hasil pemutakhiran data pemilih semester I tahun 2025,†jelasnya.
[caption id="attachment_12646" align="aligncenter" width="1440"]
Bawaslu Provinsi Gorontalo dalam Rapat Koordinasi Evaluasi Pengawasan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2025, Senin (08/09/2025)[/caption]
Ia menambahkan, hasil evaluasi yang dibahas dalam rakor akan menjadi pedoman bagi Bawaslu di daerah, termasuk Gorontalo, untuk menyusun strategi pengawasan yang lebih efektif dan responsif terhadap potensi permasalahan di lapangan.
Kehadiran Bawaslu Provinsi Gorontalo dalam forum ini diharapkan dapat memperkuat konsistensi dalam menjaga akurasi data pemilih serta mendukung terwujudnya pemilu yang lebih transparan dan akuntabel di masa mendatang.
Penulis: Fitri Foto: Rifky Editor: Fitri/Syarif