Pastikan tanpa pelanggaran, Idris Usuli Awasi Ketat Pemungutan Suara Pilkada 2024
|
Gorontalo – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Gorontalo, Idris Usuli, memimpin langsung pengawasan proses pemungutan dan penghitungan suara dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Pengawasan tersebut dilakukan di sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Gorontalo, Rabu (27/11/2024).
"Kami ingin memastikan bahwa proses pemungutan suara berjalan dengan baik dan tidak ada pelanggaran yang terjadi," ujar Idris Usuli saat memantau salah satu TPS.
Pengawasan ini bertujuan untuk meminimalisasi potensi pelanggaran yang dapat mengganggu kelancaran Pilkada. Idris menyatakan bahwa seluruh jajaran Bawaslu telah diterjunkan untuk memastikan setiap tahap pemungutan suara dilakukan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
“Kami juga berkoordinasi dengan pihak keamanan untuk memastikan situasi tetap kondusif,†tambah Idris.
Hingga berita ini diturunkan, proses pemungutan suara di Kota Gorontalo berlangsung lancar dan tertib. Bawaslu mengimbau seluruh pihak untuk tetap menjaga integritas dalam setiap tahap Pilkada.