Pastikan Data Pemilih Akurat, Moh Fadjri Arsyad Turun Monitoring Pengawasan PDPB
|
Boalemo – Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo, Moh Fadjri Arsyad, melakukan monitoring atas pengawasan yang dilakukan Bawaslu Kabupaten Boalemo terhadap pelaksanaan Coklit Terbatas (Coktas) dalam rangka Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB). Kegiatan ini berlangsung di Kantor Bawaslu Boalemo, Senin (15/09/2025).
Monitoring tersebut bertujuan memastikan proses pengawasan PDPB berjalan sesuai mekanisme yang berlaku. Kehadiran Bawaslu Provinsi memberikan penguatan sekaligus supervisi agar jajaran pengawas di tingkat kabupaten lebih optimal dalam menjalankan tugasnya.
Menurut Moh Fadjri Arsyad, pengawasan terhadap Coktas menjadi salah satu aspek penting untuk menjamin akurasi data pemilih. “Monitoring ini bukan sekadar melihat jalannya kegiatan, tetapi juga memastikan bahwa Bawaslu Boalemo benar-benar menjalankan fungsi pengawasan dengan baik,†ujarnya.
[caption id="attachment_12730" align="aligncenter" width="1280"]
Moh Fadjri Arsyad saat lakukan Monitoring Pengawasan PDPB di Bawaslu Boalemo, Senin (15/09/2025)[/caption]
Ia menambahkan, akurasi data pemilih sangat menentukan kualitas demokrasi di daerah. Oleh karena itu, setiap tahapan pemutakhiran data harus diawasi dengan serius agar tidak menimbulkan permasalahan pada saat penyelenggaraan pemilu. “Data pemilih yang akurat adalah pondasi utama pelaksanaan pemilu yang jujur dan adil,†tegasnya.
Bawaslu Provinsi Gorontalo berkomitmen untuk terus mendampingi Bawaslu kabupaten/kota dalam melaksanakan tugas pengawasan. Kehadiran langsung dalam monitoring diharapkan dapat memotivasi jajaran pengawas di daerah untuk semakin profesional dan konsisten menjaga integritas pemilu.
Penulis: Fitri
Foto: Chalid
Editor: Fitri/Syarif
Moh Fadjri Arsyad saat lakukan Monitoring Pengawasan PDPB di Bawaslu Boalemo, Senin (15/09/2025)[/caption]
Ia menambahkan, akurasi data pemilih sangat menentukan kualitas demokrasi di daerah. Oleh karena itu, setiap tahapan pemutakhiran data harus diawasi dengan serius agar tidak menimbulkan permasalahan pada saat penyelenggaraan pemilu. “Data pemilih yang akurat adalah pondasi utama pelaksanaan pemilu yang jujur dan adil,†tegasnya.
Bawaslu Provinsi Gorontalo berkomitmen untuk terus mendampingi Bawaslu kabupaten/kota dalam melaksanakan tugas pengawasan. Kehadiran langsung dalam monitoring diharapkan dapat memotivasi jajaran pengawas di daerah untuk semakin profesional dan konsisten menjaga integritas pemilu.
Penulis: Fitri
Foto: Chalid
Editor: Fitri/Syarif