Nikson: Silahkan Cek Pengumuman Jadwal dan Ketentuan SKD CPNS Bawaslu T.A 2021
|
Silahkan Cek Pengumuman Jadwal dan Ketentuan SKD CPNS Bawaslu yang tertuang melalui pengumuman Nomor: 2507/KP.01.00/SJ/08/2021 Tentang Jadwal dan Ketentuan Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil Badan Pengawas Pemilihan Umum Tahun Anggaran 2021
Hal ini disampaikan oleh Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo Nikson Entengo,S.IP,M.Si yang juga menjelaskan bahwa pengumuman ini sejak tanggal 26 Agustus 2021 dan seleksi akan dilaksanakan pada tanggal 12 s.d 14 September 2021 dengan pembagian sesi seleksi sejumlah 3 (tiga) sesi dan terdapat lokasi dengan pembagian sesi seleksi sejumlah 4 (empat) sesi.
Lokasi seleksi CPNS Bawaslu akan dilaksanakan di Kantor Unit Pelaksana Teknis (UPT) BKN Gorontalo. Adapun detail nama peserta, jadwal, lokasi, dan sesi ujian terdapat pada lampiran 26 dari pengumuman ini
Untuk jelasnya , Nikson menyampaikan bahwa pengumuman dan lampiran Seleksi CPNS Bawaslu Tahun Anggaran 2021 dapat dilihat pada laman bawaslu.go.id
Dalam pengumuman itu juga berisi beberapa hal yang perlu diperhatikan peserta CPNS diantaranya mengisi formulir Deklarasi Sehat dan mengikuti protokol kesehatan sesuai rekemondasi Satgas Covid-19, tutupnya