MEMASTIKAN TAHAPAN PILKADA BERJALAN BAIK, KETUA BAWASLU PROVINSI DIDAMPINGI KASEK BERI PENGUATAN PROSES PENGAWASAN PADA PANWASCAM BONE BOLANGO.
|
Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo, Jaharudin Umar bersama Kepala Sekretariat Nikson Entengo menghadiri Rapat koordinasi Bawaslu Kabupaten Bone Bolango bersama Pengawas Pemilu Kecamatan terkait dengan penguatan tugas pengawasan khususnya dalam pilkada tahun 2020 di Kabupaten Bone Bolango, Kamis (23/01/2020).
Dalam arahannya , Ketua Bawaslu Jaharudin Umar mengatakan agar panwas kecamatan selalu berkoordinasi terkait dengan pengawasan yang dilakukan dilapangan. Hal ini penting agar sinergitas atas penanganan pelanggaran dapat terlaksana dengan baik dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Beliau juga membahas terakit dengan netralitas ASN diwilayah masing-masing agar menjadi tugas dari panwascam untuk mengadakan pengawasan secara melekat.
Terakhir , tentang kantor sekretariat panwascam Tapa yang sampai kini masih dalam proses, Jaharudin menyarankan agar Bawaslu Kabupaten Bone Bolango melakukan koordinasi secara intens dengan pemerintah daerah melalui surat resmi. Hal ini penting oleh karena tahapan Pilkada sudah berjalan dan sarana prasarana harus sudah segera siap untuk mendukung kerja-kerja pengawasan.
Sementara Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo Nikson Entengo menambahkan dalam arahannya tekait dengan peran sekretariat yang harus menguasai regulasi dalam hal ini Undang-Undang, Perbawaslu, serta Peraturan KPU.
“Sekretariat dalam lembaga Bawaslu harus mampu mengetahui dan memahami regulasi yang tidak hanya perbawaslu tetapi juga terkait dengan PKPU. Konteks ini penting oleh karena peran sekretariat yang difungsikan sebagai pemberi pertimbangan-pertimbangan.†Juga terkait dengan pengelolaa administrasi harus sesuai dengan regulasi yang ada, olehnya rencana hari Selasa saya akan mengumpulkan para koordinator sekretariat dan para pejabat pengadaan agar terjadi keseragaman atas pengelolaan keuanganâ€.
Dalam hal kantor sekretariat panwascam Tapa beliau juga menyarankan agar berkoordinasi secara aktif dengan pemerintah daerah sampai batas yang telah disepakati.
Kegiatan rapat koordinasi yang melibatkan 54 Panwascam yang tersebar di 18 Kecamatan ini dilaksanakan dalam hal manajemen tahapan Pilkada tahun 2020 yang kini telah dimulai.