Lompat ke isi utama

Berita

Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo Supervisi Pengawasan PSU Pilbup di Kecamatan Sumalata Timur

Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo Supervisi Pengawasan PSU Pilbup di Kecamatan Sumalata Timur
Gorontalo Utara – Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo, Idris Usuli, melakukan supervisi dan monitoring pelaksanaan pengawasan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo Utara di Kecamatan Sumalata Timur, Kamis (17/4/2025).   Dalam kunjungan tersebut, Idris memantau langsung proses penurunan logistik pemilihan di seluruh desa yang berada di wilayah Kecamatan Sumalata Timur. Ia juga memberikan pembekalan kepada Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) dan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) di Sekretariat Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Sumalata Timur.   Idris menekankan pentingnya koordinasi yang solid antara jajaran pengawas di lapangan dengan koordinator wilayah dari Bawaslu Kabupaten Gorontalo Utara. Hal ini bertujuan agar setiap kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan pengawasan PSU dapat segera ditindaklanjuti secara cepat dan tepat. [caption id="attachment_11115" align="aligncenter" width="1440"] Idris Usuli saat melakukan supervisi dan monitoring pelaksanaan pengawasan PSU Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo Utara di Kecamatan Sumalata, Kamis (17/4/2025).[/caption] "Saya mengingatkan kepada seluruh jajaran pengawas agar tetap menjaga integritas dan profesionalisme, serta selalu berkoordinasi jika menemukan kendala. Pengawasan ini bukan hanya soal teknis, tapi juga menyangkut kepercayaan publik terhadap proses demokrasi," ujar Idris Usuli.   Kegiatan supervisi ini merupakan bagian dari upaya Bawaslu Provinsi Gorontalo dalam memastikan pelaksanaan PSU Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo Utara berjalan sesuai prosedur serta transparan.
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle