Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo, Idris Usuli terima kunjungan DPRD Provinsi Gorontalo Tinjau Kesiapan Bawaslu untuk PSU Pilkada Gorontalo Utara
|
Gorontalo Utara — Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo, Idris Usuli, menerima kunjungan kerja dari Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo di Kantor Bawaslu Gorontalo Utara, Rabu (16/04/2025). Kunjungan tersebut bertujuan untuk mengecek langsung kesiapan Bawaslu dalam mengawasi pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo Utara tahun 2024.
Rombongan Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo dipimpin langsung oleh Ketua Komisi, Fadli Poha, didampingi oleh wakil ketua dan anggota komisi. Mereka meninjau berbagai aspek teknis dan administratif yang akan menunjang pelaksanaan PSU agar berlangsung dengan jujur, adil, dan demokratis.
Selain mengecek kesiapan Bawaslu dalam pengawasan, Komisi 1 DPRD Provinsi Gorontalo juga memastikan kesiapan anggaran Bawaslu yang bersumber dari dana hibah daerah Kabupaten Gorontalo Utara
[caption id="attachment_11103" align="aligncenter" width="1600"]
Idris Usuli saat terima kunjungan DPRD Provinsi Gorontalo Tinjau Kesiapan Bawaslu untuk PSU Pilkada Gorontalo Utara, Rabu (16/04/2025)[/caption]
Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo, Idris Usuli, menyambut baik kunjungan tersebut dan menyampaikan apresiasi atas dukungan dari DPRD. “Kami berkomitmen mengawal pelaksanaan PSU dengan maksimal. Dukungan dan sinergi dari DPRD sangat penting dalam memastikan proses pengawasan berjalan sesuai harapan masyarakat,†tegas Idris.
Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan koordinasi antara Bawaslu dan DPRD semakin kuat dalam menciptakan proses demokrasi yang bersih dan transparan, khususnya dalam pelaksanaan PSU yang akan datang.
Idris Usuli saat terima kunjungan DPRD Provinsi Gorontalo Tinjau Kesiapan Bawaslu untuk PSU Pilkada Gorontalo Utara, Rabu (16/04/2025)[/caption]
Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo, Idris Usuli, menyambut baik kunjungan tersebut dan menyampaikan apresiasi atas dukungan dari DPRD. “Kami berkomitmen mengawal pelaksanaan PSU dengan maksimal. Dukungan dan sinergi dari DPRD sangat penting dalam memastikan proses pengawasan berjalan sesuai harapan masyarakat,†tegas Idris.
Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan koordinasi antara Bawaslu dan DPRD semakin kuat dalam menciptakan proses demokrasi yang bersih dan transparan, khususnya dalam pelaksanaan PSU yang akan datang.