Kasek Nikson pantau langsung pelaksanaan Ujian CAT CPNS Bawaslu.
|
Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo Nikson Entengo memantau langsung jalanya ujian CAT (Computer Assisted Test ) CPNS Bawaslu di Unit Pelayanan Teknis BKN Gorontalo pada Senin (27/01/2020).
Nikson yang didampingi Kasubbag Administrasi Yusuf Hamzah, mengikuti proses pembukaan segel pintu ruangan ujian CAT, proses registrasi hingga penyerahan Berita Acara hasil ujian tes secara tertulis.
Dalam proses ujian CAT untuk CPNS Bawaslu berjalan dengan baik. Kesiapan dari peserta hingga panitia terlihat maksimal dalam proses jalannya ujian.
Ujian yang diikuti oleh 203 peserta CPNS ini dilakukan dalam 5 sesi yang dimulai dari pukul 07.00 WITA hingga sore hari.