Lompat ke isi utama

Berita

Idris Usuli : Pastikan Kinerja Tetap Optimal di tengah Penerapan WFA

Idris Usuli : Pastikan Kinerja Tetap Optimal di tengah Penerapan WFA
Gorontalo - Bawaslu Provinsi Gorontalo terus berkomitmen menjaga produktivitas kerja di tengah penerapan sistem Work From Anywhere (WFA). Dalam Apel Rutin yang digelar pada Senin (23/06/2025), Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo, Idris Usuli, menegaskan bahwa seluruh Pegawai tetap bekerja sebagaimana biasa, baik dari kantor maupun dari mana saja.   “Seluruh Pegawai tetap bekerja dan bertugas seperti biasa baik senin sampai rabu bekerja dari kantor, mau pun kamis sampai jumat bekerja dari mana saja dengan tetap mengaktifkan Alat Komunikasi,” ujar Idris Usuli dalam arahannya. Ia menekankan pentingnya menjaga ritme kerja agar pelaksanaan tugas tetap berjalan normal tanpa hambatan. [caption id="attachment_11497" align="aligncenter" width="1440"] Apel Rutin di Lingkungan Bawaslu Provinsi Gorontalo, Senin (23/06/2025)[/caption] Lebih lanjut, Idris mengimbau agar setiap Pegawai melakukan evaluasi harian untuk mengukur capaian tugas yang telah dilaksanakan. “Kita usahakan bisa melakukan evaluasi pekerjaan setiap hari agar kita bisa mengukur setiap hasil pekerjaan yang dilaksanakan,” tambahnya.   Ia juga menyoroti pentingnya disiplin dan kolaborasi di lingkungan kerja, khususnya saat berada di kantor. “Kreativitas kita di kantor harus dibarengi juga dengan kehadiran teman-teman dan tetap disiplin,” tutup Idris Usuli. Kebijakan WFA ini diharapkan dapat menjadi strategi adaptif tanpa mengurangi kualitas pelayanan dan pengawasan yang menjadi tugas utama Bawaslu.
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle