Hadiri Pelantikan PPPK Secara Daring, Nikson Entengo: Jaga Amanah dan Bekerja Penuh Tanggung Jawab
|
Gorontalo – Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo, Nikson Entengo, menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah/janji Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Badan Pengawas Pemilihan Umum Tahun Anggaran 2024 Tahap 1 pada Selasa (01/07/2025). Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Bawaslu RI secara daring melalui Zoom Meeting dan diikuti oleh seluruh peserta yang dilantik.
Sebanyak 34 orang PPPK dari Bawaslu Provinsi Gorontalo serta Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo resmi dilantik dalam acara tersebut. Pelantikan ini merupakan bagian dari upaya penguatan kelembagaan Bawaslu dalam menyongsong pelaksanaan tahapan Pemilihan yang akan datang.
Nikson Entengo menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada para pegawai yang telah resmi dilantik. Ia berharap para PPPK yang baru dilantik mampu menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab.
[caption id="attachment_11579" align="aligncenter" width="1440"]
Pelantikan dan Pengambilan sumpah/janji Pegawai PPPK Bawaslu Tahun Anggaran 2024 Tahap 1 pada Selasa (01/07/2025)[/caption]
"Saya mengucapkan selamat kepada teman-teman PPPK yang telah dilantik. Semoga dapat menjaga amanah yang telah diberikan dan bekerja dengan penuh tanggung jawab demi mendukung tugas pengawasan pemilu di Gorontalo," ujar Nikson.
Dengan pelantikan ini, diharapkan jajaran Bawaslu di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota semakin solid dan siap menjalankan fungsi pengawasan pemilu yang profesional, akuntabel, dan berintegritas.
Pelantikan dan Pengambilan sumpah/janji Pegawai PPPK Bawaslu Tahun Anggaran 2024 Tahap 1 pada Selasa (01/07/2025)[/caption]
"Saya mengucapkan selamat kepada teman-teman PPPK yang telah dilantik. Semoga dapat menjaga amanah yang telah diberikan dan bekerja dengan penuh tanggung jawab demi mendukung tugas pengawasan pemilu di Gorontalo," ujar Nikson.
Dengan pelantikan ini, diharapkan jajaran Bawaslu di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota semakin solid dan siap menjalankan fungsi pengawasan pemilu yang profesional, akuntabel, dan berintegritas.