Lompat ke isi utama

Berita

Final Check Up: Bawaslu Provinsi Gorontalo dan Bawaslu Kabupaten/Kota Kompak Matangkan Kesiapan Kegiatan Kelembagaan

Final Check Up: Bawaslu Provinsi Gorontalo dan Bawaslu Kabupaten/Kota Kompak Matangkan Kesiapan Kegiatan Kelembagaan

Gorontalo – Dalam rangka memastikan pelaksanaan kegiatan kelembagaan berjalan maksimal, Bawaslu Provinsi Gorontalo menggelar Rapat Final Check Up Kesiapan Kegiatan Kelembagaan bersama Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Amin Abdullah Bawaslu Provinsi Gorontalo pada Minggu (24/08/2025).

Rapat dibuka langsung oleh Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo, Moh. Fadjri Arsyad, yang saat ini menjabat sebagai Pelaksana Harian (Plh) Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo. Turut hadir dalam rapat tersebut Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo, Lismawy Ibrahim dan Wahyudin Akili, serta Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo, Nikson Entengo. Rapat ini juga diikuti oleh Ketua, Anggota, dan Kepala/Koordinator Sekretariat Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo.

Dalam sambutannya, Moh. Fadjri Arsyad menekankan pentingnya kesiapan semua pihak demi kelancaran pelaksanaan kegiatan kelembagaan. “Saya berharap kegiatan ini akan terlaksana dengan baik dan memberikan kesan yang baik terhadap mitra kita yang akan menjadi narasumber maupun peserta. Mari kita sama-sama memaksimalkan pelaksanaan kegiatan ini, karena pada hakikatnya kesuksesan pelaksanaan di Bawaslu Kabupaten/Kota merupakan kesuksesan Bawaslu Provinsi Gorontalo,” ujarnya.

[caption id="attachment_12370" align="aligncenter" width="1600"] Rapat final check up kesiapan kegiatan kelembagaan di Aula Amin Abdullah, Minggu (24/08/2025)[/caption]

Sementara itu, Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo, Wahyudin Akili, menegaskan bahwa kegiatan kelembagaan tidak boleh dilakukan secara biasa saja. “Kegiatan jangan dibuat biasa saja, saya harap pelaksanaan nanti bisa maksimal. Kami juga berharap peserta eksternal yang digandeng oleh teman-teman adalah orang-orang yang bisa memberikan pendapat untuk peningkatan kapasitas sumber daya manusia dan lembaga Bawaslu,” tegasnya.

Sebagai penanggung jawab kegiatan kelembagaan, Lismawy Ibrahim memimpin proses final check untuk memastikan kesiapan Bawaslu Kabupaten/Kota. Agenda rapat diisi dengan penyampaian progres kesiapan dari masing-masing Bawaslu Kabupaten/Kota sebagai bentuk evaluasi akhir menjelang pelaksanaan kegiatan kelembagaan.

Penulis/Foto: Fitri Editor: Syarif

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle