Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Provinsi Gorontalo Terima Kunjungan Audiensi Danrem 133 Nani Wartabone

Bawaslu Provinsi Gorontalo Terima Kunjungan Audiensi  Danrem 133 Nani Wartabone
Gorontalo – Bawaslu Provinsi Gorontalo menerima kunjungan audiensi dari Danrem 133 Nani Wartabone, Brigjen TNI Hardo Toga Parlindungan Sihotang, Selasa (10/06/2025). Dalam kunjungan tersebut, Danrem didampingi oleh Kasi Intel Kasrem 133 Nani Wartabone, Kolonel Kav. Erwandarno, serta Kasiter Korem 133 Nani Wartabone, Kolonel Inf. Azhari. Pertemuan berlangsung di Ruang Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo dan disambut langsung oleh Anggota Bawaslu Provinsi John Hendri Purba dan Lismawy Ibrahim, bersama Kepala Sekretariat Nikson Entengo serta para kepala bagian. Audiensi ini bertujuan untuk mempererat koordinasi antara institusi militer dan pengawas pemilu dalam rangka mendukung demokrasi di daerah. Dalam suasana yang penuh keakraban, kedua belah pihak membahas sejumlah agenda strategis yang berkaitan dengan penguatan sinergi menjelang tahapan-tahapan yang akan datang. Pertemuan tersebut juga diwarnai dengan penyerahan penghargaan dari Bawaslu kepada TNI, sebagai bentuk apresiasi atas kerja sama dan dukungan yang telah terjalin selama pelaksanaan Pemilu dan Pilkada 2024. Penghargaan tersebut diberikan secara simbolis oleh John Hendri Purba Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo sebagai bentuk pengakuan atas kontribusi nyata TNI dalam menjaga stabilitas dan keamanan pelaksanaan demokrasi. [caption id="attachment_11420" align="aligncenter" width="1280"] Bawaslu Provinsi Gorontalo saat terima Kunjungan Danrem 133 Nani Wartabone[/caption] John Hendri Purba menyampaikan apresiasi atas dukungan yang telah diberikan oleh jajaran TNI selama proses Pemilu dan Pilkada 2024. Ia menegaskan bahwa peran TNI sangat membantu dalam menjaga stabilitas dan kelancaran tahapan pemilu. “Kami mengucapkan terima kasih atas kerja sama dan dukungannya dalam pelaksanaan Pemilihan Umum dan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024,” ujar John. Lebih lanjut, John mengungkapkan pentingnya kerja sama yang berkelanjutan, khususnya dalam mendukung proses Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan. “TNI yang baru lolos maupun yang sudah memasuki usia pensiun tentu menjadi bagian dari dinamika data pemilih. Informasi seperti ini akan sangat berguna dalam pelaksanaan pemutakhiran data,” jelasnya. Kunjungan ini menjadi penegasan komitmen bersama antara Bawaslu dan TNI dalam menjaga integritas demokrasi, serta menunjukkan pentingnya kolaborasi lintas lembaga dalam menyukseskan pemilu yang jujur, adil, dan berintegritas di Provinsi Gorontalo.
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle