Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Provinsi Gorontalo Ikuti HUT Bawaslu RI

Bawaslu Provinsi Gorontalo Ikuti HUT Bawaslu RI
Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo J. Umar dan Kepala Sekretariat Nikson Entengo mengikuti acara peringatan HUT Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia yang ke-14 secara daring Sabtu, (09/04/2022). "Momentum peringatan HUT Bawaslu yang ke-14 tersebut semoga menjadikan Bawaslu lembaga pengawal demokrasi yang terpercaya dalam mewujudkan pemilu dan pilkada yang demokratis jujur, adil dan berintegritas", Ujar J.Umar kepada Humas Bawaslu Provinsi Gorontalo. Sementara itu, Kepala Sekretariat Nikson Entengo mengatakan dengan bertambahnya umur Bawaslu yang ke-14 mudah-mudahan Bawaslu tetap berkarya serta mengawasi pemilu, mewujudkan Pemilu yang berintegritas dan demokratis. " saya berharap momentum ulang tahun Bawaslu yang ke-14, lebih meningkatkan kerja-kerja kelembagaan Bawaslu terutama dalam mengahadapi tahapan pemilu dan pilkada serentak tahun 2024 sesuai dengan tema yakni bawaslu mengawasi pemilu demokrasi maju, Tutup Nikson.
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle