Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Provinsi Gorontalo Gelar Rapat Teknis Persiapan Perselisihan Hasil Pemilihan 2024

Bawaslu Provinsi Gorontalo Gelar Rapat Teknis Persiapan Perselisihan Hasil Pemilihan 2024
Gorontalo - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Gorontalo menggelar rapat kerja teknis dalam rangka persiapan menghadapi potensi perselisihan hasil Pemilihan 2024. Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa, (12/11/024), ini berlangsung di lantai 3 gedung Bawaslu Provinsi Gorontalo dan dihadiri oleh berbagai pihak yang terlibat dalam pengawasan pemilihan.   Acara tersebut dibuka langsung oleh Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo, Lismawy Ibrahim. Dalam sambutannya, Lismawy menyampaikan pentingnya rapat teknis ini untuk memperkuat kesiapan Bawaslu dalam menyusun keterangan tertulis sebagai tanggapan atas kemungkinan perselisihan hasil pemilu. "Kami ingin memastikan semua personel siap dalam menghadapi proses ini, termasuk dalam penyusunan keterangan tertulis yang komprehensif dan akurat," ujarnya.   Rapat ini menghadirkan Tenaga Ahli Bawaslu RI sebagai narasumber utama. Narasumber tersebut membawakan materi terkait pemantapan petunjuk teknis penyusunan keterangan tertulis dalam perselisihan hasil pemilihan. Selain itu, narasumber juga memberikan simulasi mengenai penyusunan keterangan tertulis untuk mempersiapkan para peserta rapat dalam menghadapi situasi riil yang mungkin terjadi. [caption id="attachment_10366" align="aligncenter" width="1280"] Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Gorontalo menggelar rapat kerja teknis dalam rangka persiapan menghadapi potensi perselisihan hasil Pemilihan 2024. Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa, (12/11/024)[/caption] Pada kesempatan tersebut, disampaikan pula berbagai strategi dan langkah-langkah teknis guna meningkatkan akurasi serta efisiensi dalam penyusunan keterangan tertulis. Dengan simulasi yang diberikan, peserta diharapkan memiliki pemahaman yang lebih mendalam dan siap untuk menghadapi tantangan dalam perselisihan hasil pemilihan nantinya.   Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi dan kesiapan Bawaslu Provinsi Gorontalo dalam menghadapi berbagai kemungkinan sengketa yang mungkin terjadi di Pemilihan 2024.
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle