Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Provinsi Gorontalo Awasi Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Pemilihan Gubernur 2024

Bawaslu Provinsi Gorontalo Awasi Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Pemilihan Gubernur 2024
GORONTALO – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Gorontalo melakukan pengawasan intensif terhadap pelaksanaan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara di Tingkat Provinsi pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo 2024. Acara yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo berlangsung di Grand Sumber Ria, Kota Gorontalo, Jumat (6/12/2024).   Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo, Idris Usuli, hadir bersama anggota Moh. Fadjri Arsyad dan Lismawy Ibrahim, serta jajaran Komisioner Bawaslu dari tingkat kabupaten/kota se-Provinsi Gorontalo. Dalam rapat ini, Idris menegaskan pentingnya pelaksanaan pleno terbuka yang sesuai dengan pedoman. "Pelaksanaan rekapitulasi harus beracuan pada pedoman yang telah ditetapkan, khususnya dalam pembacaan hasil oleh KPU kabupaten/kota," tegas Idris.   Selain itu, anggota Bawaslu, Moh. Fadjri Arsyad, meminta agar kejadian khusus selama pemilihan dibacakan secara jelas untuk menjaga transparansi. "Setiap kejadian khusus perlu disampaikan agar saksi dan masyarakat, baik yang hadir langsung maupun yang menyaksikan secara daring, mendapatkan informasi secara terbuka," ujarnya. [caption id="attachment_10621" align="aligncenter" width="1280"] Idris Usuli, bersama Moh Fadjri Arsyad dan Lismawy Ibrahim saat hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara di Tingkat Provinsi pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo 2024, di Grand Sumber Ria, Kota Gorontalo, Jumat (6/12/2024).[/caption] Dalam pleno tersebut, turut dibacakan jumlah Model C Pemberitahuan yang tidak terdistribusi serta berbagai kejadian khusus di tingkat kabupaten/kota. Bawaslu memastikan bahwa proses rekapitulasi di setiap jenjang berjalan konsisten dan transparan. Hal ini dilakukan guna menghindari potensi ketidaksesuaian data antarjenjang.   Sebagai penutup, Berita Acara rekapitulasi diserahkan secara langsung kepada Ketua Bawaslu Provinsi Gorontalo, Idris Usuli, sebagai bentuk dokumentasi resmi. Proses rekapitulasi ini menjadi salah satu momen penting dalam memastikan hasil pemilihan yang jujur, adil, dan transparan.
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle