Bawaslu Gorontalo Silaturahmi Ke Jajaran Bawah
|
Bawaslu, Gorontalo – Dalam meghadapi perhelatan pemilihan kepala daerah yang beberapa minggu lagi akan segera masuk pada tahapan kampanye, Bawaslu Provinsi Gorontalo tidak hanya mempersiapkan para pengawas pemilu untuk mengahadapi tahapan pemilukada, namun juga selalu berupaya bagaimana agar dapat menjaga kesepahaman dan hubungan internal dari para pengawas pemilu antara Panwas Kabupaten-Kota, Panwascam, PPL se – Provinsi Gorontalo.
Dengan alasan tersebut dan berdasarkan pada Perbawaslu No. 02 Tahun 2013 Tentang Organisasi Dan Tata Kerja Sekretariat Jenderal Badan Pengawas Pemilihan Umum, Sekretariat Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi, Sekretariat Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kab/Kota, dan Sekretariat Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan, maka Bawaslu Provinsi Gorontalo mengadakan Rapat Koordinasi Pengawasan Pemilihan Kepala Daerah Bagi Panwas Kab/Kota, Panwas Kecamatan dan Petugas Pengawas Lapangan (PPL).
Kegiatan yang dilaksanakan di 3 zona(tiga) dari 6 wilayah kabupaten/kota se-provinsi Gorontalo ini, masing masing bertempat diKota Gorontalo diikuti oleh Panwas Kota dan Panwas Kab. Bone Bolango beserta Panwascam dan PPL, Kabupaten Gorontalo diikuti oleh Panwas Kab. Gorontalo dan Panwas Gorontalo Utara beserta Panwascam dan PPL, dan selanjutnya Kabupaten Pohuwato diikuti oleh Panwas Boalemo dan Panwas Pohuwato beserta Panwascam dan PPL.
Maksud dan tujuan dari pelaksanaan rakor ini sesuai dari isi sambutan Ketua Bawaslu Gorontalo, Siti Haslina Said, SH. MH yang juga sekaligus membuka secara resmi Rakor Pengawasan ini adalah selain untuk melakukan silaturahmi dan konsolidasi terhadap para pengawas pemilu di tingkat bawah, tetapi juga untuk memantapkan persepsi tentang pemahaman terhadap pentingnya pengawasan pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah tahun 2017 nanti sehingga pelaksanaan pemilukada di Provinsi Gorontalo dapat berjalan secara demokratis, berdasarkan asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.
Disamping sebagai ajang silaturahim dan konsolidasi prelaksanaan rakor tujuan utama rakor ini adalah untuk melakukan evaluasi terhadap perkembangan laporan penyelenggara pengawas ditingkat desa/keluarahan terkait data laporan hasil pengawasan yang mereka lakukan. Hal ini mengingat sumber data dari  Bawaslu, Bawaslu Provinsi dan Panwas Kabupaten/Kota serta Panwas Kecamatan adalah bersumber dari data pengawas petugas di tingkat Lapangan yang dalam hal ini adalah PPL.
Pada rakor terakhir yang diadakan di Kab. Pohuwato, Sabtu (15/10), di ikuti oleh peserta rakor sebanyak kurang lebih 254 orang peserta Rakor, yang terdiri dari Panwas Kabupaten, Panwas kecamatan dan PPL yang terdapat di Kabupaten Boalemo dan Kabupaten Pohuwato.
Selanjutnya setelah pelaksanaan Rakor ditempat terpisah Bawaslu Gorontalo juga mengadakan rapat bersama seluruh anggota Panwas Kab/Kota se – Provinsi Gorontalo. Dalam rapat ini, Bawaslu Gorontalo memang sengaja mengumpulkan seluruh anggota Panwas Kab/Kota ini dalam rangka membahas persiapan agenda kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Bawaslu Provinsi Gorontalo dengan menghadirkan seluruh Panwas Kab/Kota, Panwascam dan PPL se– Provinsi Gorontalo melalui Apel/Temu Akbar Pengawas Pemilihan Umum Se–Provinsi Gorontalo Tahun 2017.
Pertemuan yang dilaksanakan  di Hotel Marisa Bech Resort, sabtu 15/10 tersebut diikuti oleh seluruh Ketua dan anggota serta Kepala Sekretariat Panwas Kabupaten/Kota Se-Provinsi Gorontalo. (yat).