Admira: Ingatkan Penyelesaian SPT Tahunan, LHKPN dan LHKSN
|
Kepala Bagian Administrasi Bawaslu Provinsi Gorontalo Admira Wantogia beri arahan pada apel pagi di halaman Kantor Bawaslu Provinsi Gorontalo Senin, ( 08-03-2021 ).
Dalam arahannya Admira menyampaikan terkait dengan kegiatan dan rencana tugas yang dilaksanakan Bawaslu Provinsi Gorontalo pada hari ini, diantaranya berkaitan dengan Seleksi pengisian jabatan kepala sekretariat Bawaslu Kabupaten Gorontalo dimana pada seleksi tersebut Kepala Sekretatiat menjadi salah satu tim seleksi.
Lanjutnya, bagi ASN untuk segera menyelesaikan SPT tahunan, LHKPN. Dan LHKSN bagi pejabat dilingkungan sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo sebelum batas waktu 31 Maret 2021
Admira mengingatkan kepada seluruh ASN serta PPNPNS agar disetiap pelaksanaan tugas dan pekerjaan di lingkungan sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo, tetap menerapakan prokes. Tutupnya